Perjuangan untuk merebut sebuah kota sangatlah mudah. Mungkin hanya memerlukan waktu kurang dari satu minggu makan kota itu akan jatuh ke tangan yang lebih kuat. Akan tetapi, perjuangan untuk mengendalikan diri tidak semudah dan tidak sesingkat merebut kota. Diperlukan waktu setiap hari selama hidup untuk dapat menguasainya.
Setiap kali saat kita sedang berusaha untuk menyembuhkan luka hati, terkadang masih saja ada orang-orang yang meletakkan bara di atas luka kita. Tidak sedikit dari kita yang terpancing emosi yang berusaha untuk membela diri atau bahkan membentengi diri dengan cara yang salah.
Balas dendam menjadi jalan keluar sebagai benteng pertahanan diri agar orang lain merasakan sakit hati yang kita rasakan. Disaat itulah iblis sedang bergembira karena kita lebih mengutamakan keegoisan daripada hati nurani. Lalu apa bedanya kita dengan orang yang melukai kita bila kita juga melukai orang lain?
Percayalah bahwa segala sesuatu yang terjadi dalam kehidupan kita adalah kehendak Tuhan. Segala sesuatu yang datangnya dari Tuhan pasti mendatangkan kebaikan. Serahkanlah hati dan pikiran kita kepada Tuhan agar Roh Kudus selalu menjaga hati kita dari kebencian, kepahitan, sikap mengasihani diri, pikiran kotor, kekecewaan, kesombongan, ketamakan, dan berbagai sifat manusiawi kita. Dan biarlah kita bertumbuh dalam Kristus yang penuh dengan kasih dan buah-buah roh. Galatia 5 :22
Orang yang sabar melebihi seorang pahlawan, orang yang menguasai dirinya, melebihi orang yang merebut kota. Amsal 16:32
Selamat pagi
Selamat beraktifitas
Tuhan Yesus Memberkati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar