Sabtu, 28 September 2013

Kakinya Selalu di Tanah

Bertemu lagi dengan sahabat lama yang termasuk salah satu dari 100 orang terkaya di Singapura, selalu membangkitkan rasa kagum dihati saya.

Tangannya terjulur terlebih dahulu untuk menyalami dan memeluk erat seperti saudara yang puluhan tahun tidak bertemu. Padahal tahun yang lalu kami sempat sama-sama memancing.

Tempat paling asyik dirumahnya adalah ruangan 'kopi pojok'. Ada 3 coffee maker dan sebuah mesin destilasi untuk membuat ekstak kopi yang pekat dan enak.

Tugas saya disitu cuma membuat segelas besar kopi Bengkulu untuk dia, padahl cuma menyeduh kopi dengan air mendidih menambah gula semau saya.saja, menurutnya enak dan punya cita rasa khusus.

Kalau kopi sudah dibuat. Obrolan berlanjut di taman belakang, ketika melangkah ke tanah di taman, di lantai ada tulisan,

"Keep your feet on dirt"

Mungkin ini rahasia kerendahan hatinya, tidak ada rasa berdekatan dengan orang yang memiliki asset 20M dollar. Kakinya harus selalu ada ditanah.

"Kerendahan hati tak pasti mengantarmu menjadi mulia, tapi tanpanya akan mengantar pada kenistaan"
-@Putuputrayasa-

Sudah berapa hebatkah kita?

Keep humble, guys..

Pagi, Sukses n GBU All..
hentorum.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar