Jumat, 24 April 2015

Risk Taker

Bila dulu sempat membuat tulisan tentang Bonchon restoran sebagai salah satu tempat makan favorit keluarga, sekarang makan di Bonchon menjadi sumber pertengkaran.

Mengapa?

Setiap datang kesana makanan yang diinginkan tidak selalu tersedia, untuk makan harus menunggu 25-30 menit karena harus digoreng dulu.

Akhirnya kami datang kesana untuk bertanya,

"Paket chicken strips nya ada?"

Kalau dijawab ada kami duduk, kalau tidak ada kami langsung pergi saja sambil melihat anak-anak ngomel. Tulisan yang lalu tentang stock system tampaknya tidak berdampak sama sekali.

Entah karena beberapa kali mengalami pertanyaan kami tentang persediaan chicken strips, saat terakhir bertanya kemarin makanan itu ada.

Kami bisa makan paket favorit anak-anak itu. Senang melihat anak-anak berebut makan potongan ayam tanpa lemak itu.

Yok kita belajar,

Bila mampu membeli franchise semahal Bonchon, sulitkah untuk menambah persediaan chicken strips setengah matang?

Atau takut nanti masakan tidak laku?

Kalau berani mengambil resiko beli franchise seperti ini, maka kita juga harus siap menjadi pengambil resiko memasak lebih banyak. Ketimbang kehilangan pelanggan yang suka produk tertentu.

So?

Learn to be a risk taker in your business, just for small cases first...

Pagi, Sukses n God Bless You All..
www.hentorum.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar